Persib Bandung tak
akan gegabah mengontrak pelatih untuk menjalani kompetisi musim depan. Yang jelas pelatih yang didatangkan punya kualitas mumpuni sebagai juru racik tim.
"Persib kan klub besar, jadi kita juga tidak akan asal-asalan pilih pelatih," ujar Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Umuh Muhtar di sela peringatan HUT Viking Persib Fans Club di Babakan
Siliwangi, Selasa (17/7/2012).
Ia menjamin pelatih Persib nanti adalah yang diinginkan banyak pihak. "Ini akan sesuai dengan keinginan bobotoh. Saya juga sering sharing sama bobotoh, teman-
teman wartawan dan lain-lain," jelasnya.
Soal siapa calon pelatih Persib, Umuh
ogah bicara banyak. Namun ia
menegaskan ada beberapa sosok yang
siap menangani Persib. "Sekarang ada dua pelatih, bisa lokal bisa asing," ungkapnya.
Untuk sosok pelatih lokal, Persib
sepertinya masih berhasrat mendatangkan Rahmad Darmawan. "Kalau dia siap ya alhamdulillah, lebih bagus," tuturnya.
Sementara untuk kandidat pelatih asing, Umuh ogah bicara panjang lebar. Ia hanya
mengutarakan siapa pelatih Persib akan
diketahui setelah jajaran manajemen tim dan PT PBB melakukan pembahasan yang
belum ditentukan kapan. "Nanti setelah meeting baru diketahui hasilnya," cetusnya.
Source detikcom
Tidak ada komentar:
Posting Komentar